Upacara diawali dengan mengumandangkan lagu kebangsaan Guatemala, dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan, sebagai puncak acara penyematan medali oleh Komandan Brigade Ituri, Brigadir Jenderal Mohammad Anisur Rahman mewakili Force Commander Monusco kepada Komandan Guasfor Company, Kolonel Julio Cesar Paz Bone.
Dalam upacara tersebut, Dansatgas mendapat kehormatan untuk ikut serta menyematkan medali PBB kepada beberapa prajurit Guasfor. Kemudian upacara diakhiri dengan defile pasukan dan pertunjukan keahlian pasukan khusus Kaibil.
Penganugerahan Medali PBB Monusco ini diberikan kepada 175 prajurit Guasfor karena telah berhasil melaksanakan misi perdamaian PBB di Kongo selama kurang lebih 9 (sembilan) bulan yang akan mengalami rotasi pada tanggal 17 Agustus mendatang.
Dalam sambutannya, Jenderal bintang satu tersebut mengatakan, atas nama Perserikan Bangsa Bangsa dalam hal ini Monusco menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi, loyalitas serta semangat kerja dalam melaksanakan tugas kepada prajurit Guasfor, sehingga dapat tercapai apa yang telah diamanatkan PBB kepada monusco di Kongo, hingga akhir penugasan nanti.(PUSPEN TNI)
No comments
Post a Comment