SAMO News

Jenazah Muammar Gaddafi dipamerkan

Jenazah Muammar Gaddafi dipamerkan

Berbagi berita ini ke teman


Jenazah mantan pemimpin Libia Muammar Gaddafi dipamerkan di sebuah toko daging di Kota Misrata, Sabtu (22/10) waktu setempat.
Ratusan warga kota itu dibebaskan untuk melihat dan mengabadikan jenazah Gaddafi yang dibiarkan terbaring di atas sebuah kasur tipis.
Berita terkait
NATO akan hentikan operasi militer di Libia
Perjalanan Libia masih panjang
PBB meminta penyelidikan atas kematian Gaddafi

Sebagian warga mengabadikan bekas pemimpin mereka itu dengan telepon seluler.
Keluarga Gaddafi dilaporkan telah meminta agar jasad Gaddafi segera diotopsi untuk mengetahui penyebab kematiannya.


Sejauh ini masih belum jelas kapan dan di mana jenazah Gaddafi akan dikuburkan.
Seorang pejabat senior mengatakan, kemungkinan jenazah Gaddafi akan dimakamkan hari Minggu (23/10).
Tetapi pejabat itu mengatakan, sejauh ini pihaknya tidak berencana mengotoposi jenazah Gaddafi, seperti yang dituntut keluarganya dan kalangan dunia internasional, termasuk PBB.
Tuntutan ini dilakukan untuk mengetahui secara persis bagaimana Gaddafi meninggal dunia Belum diotopsi
Komisaris Tinggi Hak Asasi Manusia PBB, Navi Pillay, misalnya, mengatakan harus dilakukan penyelidikan menyeluruh tentang penyebab kematian Kolonel Muammar Gaddafi.
Juru bicara Navi Pillay, Rupert Colville, menggambarkan rekaman video -yang memperlihatkan pemimpin Libia itu masih hidup ketika pertama kali ditangkap- amat mengganggu.
"Diperlukan rincian lebih banyak untuk memastikan dia tewas dalam pertarungan atau dieksekusi setelah ditangkap. Dua rekaman video telepon genggam yang muncul, yang satu dia masih hidup dan yang satu lagi sudah meninggal, amat mengganggu."



Colville menambahkan bahwa eksekusi tanpa pengadilan dilarang berdasarkan hukum internasional, apapun situasinya.
Ditegaskan bahwa tersangka kejahatan perang atau kejahatan terhadap kemanusiaan sekalipun -seperti Muammar Gaddafi- harus dibawa ke pengadilan.
Reaksi keras juga disuarakan berbagai kalangan di dunia yang mempertanyakan sikap sebagian pasukan NTC di Misrata yang menelanjangi dan menyeret jenazah Gaddafi di jalanan, menjelang atau sesudah dia dipastikan tewas.

No comments