SAMO News - Latihan Geladi Tugas Tempur (Glagaspur) Setingkat K-2 Satuan Komando Pasukan Katak Komando Armada RI Kawasan Barat (Satkopaskaarmabar) dibuka Wakil Komandan (Wadan) Satkopaskaarmabar Letkol Laut (T) L. Sihombing dalam suatu upacara di Markas Komando (Mako) Satkopaskaarmabar, Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (25/2).
Wadan Satkopaskaarmabar dalam amanatnya mengatakan, Latihan Glagaspur Setingkat K-2 tersebut merupakan latihan bertingkat dan berlanjut untuk meningkatkan kualitas latihan secara teknik maupun taktik di lapangan.
Latihan Glagaspur tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan di bidang orientasi bawah permukaan baik secara individu maupun hubungan tim sehingga diharapkan dapat terjalin kerjasama yang solid pada saat melaksanakan operasi di lapangan.
Glagaspur Setingkat K-2 Satkopaskaarmabar akan melaksanakan materi latihan yaitu penyelaman, VBSS dan Closed Quarter Combat (CQC) di Pondok Dayung Jakarta Utara, Pulau Seribu dan Perairan Teluk Jakarta.(DISPEN TNI)
No comments
Post a Comment