SAMO News

srael-Hamas Dilaporkan Capai Gencatan Senjata

srael-Hamas Dilaporkan Capai Gencatan Senjata

Berbagi berita ini ke teman

Upaya mediasi internasional atas krisis Israel-Gaza dilaporkan berhasil mencapai gencatan senjata yang diperkirakan akan mulai berlaku lewat tengah malam.

Setelah tujuh hari saling serang lintas batas antara Israel dan Gaza, upaya mediasi internasional dilaporkan mencapai gencatan kekerasan yang diperkirakan akan mulai berlaku lewat tengah malam.

Laporan-laporan dari pejabat Hamas di Gaza hari Selasa mengatakan menengahi kesepakatan itu dan pengumuman gencatan senjata akan dilakukan di Kairo. CNN melaporkan Israel menyangkal gencatan senjata telah dicapai dan mengatakan kesepakatan itu masih dalam perundungan.

Israel “menangguhkan” rencana operasi di darat di Gaza selagi upaya diplomatik meningkat pada hari Selasa untuk menghentikan serangan-serangan udara lintas batas antara Israel dan militan Hamas yang kini memasuki hari ketujuh.

Menteri Luar Negeri Amerika Hillary Clinton sedang melawat ke Yerusalem, Ramallah dan Kairo untuk bertemu dengan para pemimpin regional.

Clinton meninggalkan Kamboja menuju Israel hari Selasa dimana ia akan bertemu dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu. Ia juga akan bertemu dengan para pemimpin Palestina dan pejabat Mesir pada kunjungan itu.

Wakil Penasehat Keamanan Nasional Amerika Ben Rhodes menyatakan kemungkinan dampak Clinton pada perundingan-perundingan itu.

Presiden Mesir Mohamed Morsi hari Selasa mengatakan bahwa “serangan Israel” terhadap Gaza akan berakhir dan upaya-upaya yang di mediasi Mesir untuk mencapai gencatan senjata antara Palestina dan Israel akan memberi “hasil-hasil positif” dalam beberapa jam mendatang.

No comments