LANTAMAL IV
(2/11),- Komandan Pangkalan Utama TNI AL IV (Danlantamal IV) Laksamana Pertama TNI
Agus Heryana diwakili Asisten Intelijen (Asintel) Danlantamal IV Kolonel Laut
(T) Putu Juli Adnyana secara resmi menutup kegiatan Indonesia Singapura Bakti
Sosial (ISBS) XXII/12 Tahun 2012, bertempat di lapangan GOR Desa Kawal,
Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, Kamis (01/11).
Penutupan yang
ditandai dengan pelepasan Rompi Satgas, dihadiri Dansatgas ISBS XXII/12 Royal Singapore Navy (RSN) LTC Tan Wei
Min, para Kadis/Kasatker Lantamal IV, Perwira Wing Udara-2 serta Lanudal TPI,
instansi TNI-Polri jajaran Pemkab Bintan, FKPD Kabupaten Bintan serta Tokoh Masyarakat
setempat.
Komandan Lantamal IV dalam amanatnya yang
dibacakan Asintel Danlantamal IV mengatakan kegiatan Indonesia-Singapura Bakti Sosial yang
telah dilaksanakan merupakan pengembangan dan lanjutan dari kegiatan Patroli Terkoordinasi antara Indonesia dan Singapura, khususnya TNI Angkatan Laut dengan Singapore Navy.
Diakhir amanatnya
Danlantamal IV menyampaikan ucapan terima kasih kepada Commander MSTF, Radm Harris Chan beserta personel, Komandan dan
anggota Satgas ISBS ke-22 tahun 2012, Pemerintah Daerah Kabupaten Bintan dan
seluruh masyarakat Kawal yang telah berpartisipasi dalam Indonesia-Singapura Bakti
Sosial ke-22 tahun 2012, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik.
Wadan Satgas ISBS
XXII/12 Letkol Laut (K) Andi Sugeng Rawuh mengatakan dalam ISBS XXII/12 di
Kecamatan Gunung Kijang berhasil mengobati 643 pasien yaitu Poli Umum 382
orang, Poli Gigi 152 orang, Poli KB 30 orang dan Poli Anak 70 orang.
Sumber : TNI MIL.ID
|
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
No comments
Post a Comment