SAMO News

KOREM 131/SANTIAGO SIAP DUKUNG EKSPEDISI NKRI 2013

KOREM 131/SANTIAGO SIAP DUKUNG EKSPEDISI NKRI 2013

Berbagi berita ini ke teman

Bertempat di ruang rapat Korem 131/Santiago,Manado Senin (22/10/2012) ,Tim Peninjau medan dari Kopassus yang dipimpin Kolonel Inf Echsan Sutadji mengadakan paparan ekspedisi NKRI 2013 Koridor Sulawesi di hadapan Danrem 131 Brigjen TNI Johny L.Tobing dan para Staf jajaran Korem 131 /Santiago .Direncanakan tim ini akan melaksanakan peninjauan lokasi sebagai tempat mendirikan Pos Komando Taktis ( Kotis) untuk pelaksanaan ekspedisi pada bulan Maret – Juni 2013
Menurut Kabag Ops Ekspedisi, letkol Inf Rafael G Baay   mengatakan bahwa tujuan dari hajat akbar ini antara lain untuk mendata dan meneliti segala potensi kekayaan alam hutan ,gunung dan pegunungan, medan ralasuntai (rawa,laut ,sungai dan pantai) serta pulau terdepan bersama segenap komponen bangsa sebagai sumbangsih TNI dan masyarakat kepada bangsa dan Negara.
Lebih lanjut Kabag ops ekspedisi mengatakan tujuan lain dari kegiatan ini adalah membangkitkan kesadaran teritorial sehingga dikelola menjadi keunggulan teritorial.Selain itu juga memberikan keteladanan kepada masyarakat untuk menjaga kelestarian alam  melalui program “ Green, Clean ,and healthy”.
Kegiatan yang bertajuk “Peduli dan Lestarikan Alam Indonesia” rencana akan melibatkan TNI, Polri, Perguruan Tinggi,Pemerintah Pusat maupun daerah dan  seluruh komponen bangsa .
Sementara itu, sasaran dari kegiatan ini adalah terjaganya keutuhan wilayah NKRI dengan memujudkan jiwa persatuan dan kesatuan anatara TNI, Polri dan seluruh komponen bangsa serta membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Kegiatan selesai  paparan tentang rencana ekspedisi NKRI 2013 Koridor Sulawesi dilanjutkan penyerahan buku  Ekspedisi Khatulistiwa 2012 kepada Danrem 131 /Santiago.


Sumber : kopassus.mil.id

No comments